Kevin, Kevin (2019) Rancang Bangun Sistem Rekomendasi untuk Menentukan Tempat Wisata di Lampung dengan Metode TOPSIS. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Melalui internet kini segala informasi bisa didapat dengan mudah dan cepat. Hal ini berkaitan dengan berbagai bidang informasi, salah satunya tentang pariwisata. Banyaknya tempat wisata terkadang membuat calon wisatawan bingung untuk memilih tempat wisata. Seperti banyaknya tempat wisata yang ada di Lampung. Lampung memiliki banyak tempat wisata yang sangat indah dan memikat para wisatawan. Untuk membantu calon wisatawan menentukan tempat wisata sesuai dengan kriteria yang diinginkan, dibutuhkan sebuah sistem rekomendasi yang bisa memberikan rekomendasi tempat wisata. Sistem rekomendasi dirancang dan dibangun menggunakan metode TOPSIS. Metode ini merupakan bentuk metode pendukung keputusan yang didasarkan pada konsep bahwa alternatif yang terbaik tidak hanya memiliki jarak terpendek dari solusi ideal positif tetapi juga memiliki jarak terpanjang dari solusi ideal negatif sehingga dapat memberikan rekomendasi pemilihan yang sesuai dengan yang diharapkan. Sistem rekomendasi ini diimplementasikan dengan bahasa pemrograman PHP: Hypertext Preprocessor (PHP). Pengujian dilakukan kepada pemilik Travel Agent di Lampung, dengan hasil bahwa sistem rekomendasi ini mampu memberikan rekomendasi tempat wisata yang tepat sesuai dengan kriteria yang dinginkan oleh user. Pengujian juga dilakukan dengan kuisioner J.R Lewis mengenai Computer Sytem Usability, kuisioner diberikan kepada 30 responden. Dari rekapitulasi kuisioner menyatakan bahwa penggunaan sistem ini sangat membantu, informasi yang dihasilkan sistem sangat baik, tampilan dari sistem sangat baik dan tingkat kepuasan pengguna secara umum mencapai skor 84.4%
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | Computer System Usability, Lampung, Tempat Wisata, TOPSIS, Sistem Rekomendasi |
Subjects: | 000 Computer Science, Information and General Works > 000 Computer Science, Knowledge and Systems > 005 Computer Programming > 005.2 Programming for Specific Computers, Algorithm, HTML, PHP, java, C++ |
Divisions: | Faculty of Engineering & Informatics > Informatics |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 04 Dec 2019 03:11 |
Last Modified: | 16 Aug 2023 01:56 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/11015 |
Actions (login required)
View Item |