Penggunaan dan Kepuasan dalam Mengakses Berita di Media Konvensional dan Media Baru (Studi Kasus pada Penyandang Disabilitas Tuli)

Gracia, Khenny (2019) Penggunaan dan Kepuasan dalam Mengakses Berita di Media Konvensional dan Media Baru (Studi Kasus pada Penyandang Disabilitas Tuli). Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.

[img] Text
HALAMAN_AWAL.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)
[img] Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
BAB_I.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB) | Preview
[img] Text
BAB_II.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (0B)
[img] Text
BAB_III.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)
[img] Text
BAB_IV.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)
[img] Text
BAB_V.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (0B)

Abstract

Media-media masih dianggap belum ‘ramah’ Disabilitas. Kecil dan kurangnya layar Juru Bahasa Isyarat di televisi membuat mereka kesulitan mengakses berita, dan menghambat hak mereka dalam hal mendapatkan informasi, seperti yang telah ditulis pada Pasal 5 UU RI no.8 tahun 2016 tentang hak para penyandang Disabilitas. Penelitian ini berfokus pada Disabilitas Tuli dan menjadikannya sebagai subjek penelitian untuk mengetahui, dengan kekurangan yang mereka miliki, bagaimana penggunaan dan kepuasan yang mereka alami dalam mengakses berita di media konvensional dan media baru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penggunaan dan kepuasan mereka terhadap media konvensional dan media baru, dilihat dari lima asumsi dasar teori Uses and Gratifications yang digagas oleh Katz, Blumer dan Gurevitch (1974). Penelitian ini bersifat kualitatif dengan paradigma konstruktivis dan menggunakan metode studi kasus milik Robert E. Stake (1995) untuk menganalisis pengalaman dari setiap informan penelitian ini. Hasil penelitian yang didapat menunjukkan bahwa Disabilitas Tuli, dengan kekurangan yang mereka miliki, lebih memilih untuk menggunakan media baru untuk mencari berita dibanding media konvensional. Meski masih menggunakan televisi dan koran, namun khalayak Tuli lebih merasa puas dengan menggunakan media baru sebagai sumber mereka mencari berita.

Item Type: Thesis (Bachelor Thesis)
Keywords: Penggunaan, kepuasan, media konvensional, media baru, Disabilitas Tuli.
Subjects: 300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction > 302.2 Communication
300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction > 302.222 Nonverbal Communication
300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction > 302.24 Content of Communication
Divisions: Faculty of Communication > Digital Journalism
SWORD Depositor: Administrator UMN Library
Depositing User: Administrator UMN Library
Date Deposited: 06 Dec 2019 06:41
Last Modified: 08 Nov 2022 06:32
URI: https://kc.umn.ac.id/id/eprint/11624

Actions (login required)

View Item View Item