Chiayadi, Febrica (2019) Resepsi Khalayak mengenai Berita Hasil Hitung Cepat (Quick Count) PEMILU 2019 di Media Online. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Media memiliki kekuatan yang besar dalam pembentukan persepsi di tengah masyarakat. Apa yang diberitakan media akan memengaruhi sudut pandang, bahkan perilaku masyarakat. Karenanya, dalam memberitakan suatu peristiwa, media perlu berhati-hati dan memikirkan dampak yang terjadi setelah informasi diterima oleh masyarakat. Penggiringan opini dan penggunaan kata-kata clickbait seharusnya tidak dilakukan media namun, hingga saat ini masih ada masyarakat yang merasa bahwa beberapa berita di media justru menggiring opini masyarakat yang dikhawatirkan dapat memecah persatuan. Melalui penelitian ini, peneliti menganalisis berita politik dengan topik hasil hitung cepat (Quick Count) PEMILU 2019 di Tribunnews.com dan dijadikan acuan dalam penelitian. Berita kemudian diulas dengan focus group discussion untuk mengetahui resepsi khalayak ketika membacanya. Kemudian, khalayak akan dibagi ke dalam 3 posisi sesuai dengan teori resepsi penerimaan oleh Stuart Hall. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sepuluh pembaca berita Tribunnews.com tidak memiliki pemahaman yang sama dengan penulis berita politik di Tribunnews.com. Enam peserta pada posisi negosiasi, empat peserta pada posisi oposisi.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Subjects: | 300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction > 302.2 Communication |
Divisions: | Faculty of Communication > Strategic Communication |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 23 Jul 2020 03:21 |
Last Modified: | 17 Apr 2023 00:52 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/11735 |
Actions (login required)
View Item |