Valeria, Valeria (2020) Perancangan Karakter dalam 3D Game “LAMAFA: Hunters of The Sea”. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Banyak budaya asli Indonesia yang berada diambang kepunahan, salah satunya adalah tradisi lefa atau tradisi berburu paus dari Desa Lamalera, Nusa Tenggara Timur. Tradisi berburu paus ini adalah tradisi turun-temurun yang sudah berlangsung selama ratusan tahun dan sudah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat Desa Lamalera. Sayangnya, terdapat beberapa ancaman yang dapat berdampak pada musnahnya tradisi ini seperti adanya protes dari pihak luar dan juga mulai berkurangnya penerus. Oleh karena itu penulis memutuskan untuk membuat digital archive dalam bentuk game 3D untuk mempreservasi tradisi lefa. Perancangan ini akan menggunakan metode kualitatif dan kuantitatif. Pengumpulan data akan dilakukan melalui kuesioner, wawancara, studi existing, dan studi referensi. Data yang sudah dikumpulkan akan digunakan sebagai acuan penulis dalam merancang karakter yang terbagi kedalam 7 tahap yaitu: konsep, sketsa, modelling, unwrapping, texturing, rigging, dan animasi. Penulis juga menggunakan teori tentang game dan karakter untuk mendukung perancangan. Hasil dari perancangan ini adalah karakter yang dapat digunakan pada game 3D yang bertujuan mempreservasi tradisi lefa.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | game, tradisi lefa, character design |
Subjects: | 000 Computer Science, Information and General Works > 000 Computer Science, Knowledge and Systems > 006 Special Computer Methods > 006.6 Computer Graphics, 3D Graphics, Digital Video |
Divisions: | Faculty of Art & Design > Visual Communication Design |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 04 Dec 2020 22:55 |
Last Modified: | 21 Sep 2023 07:00 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/14191 |
Actions (login required)
View Item |