Nasri, Lathfia Ameera (2014) Strategi marketing communication employee benefits department manulife indonesia dalam mempertahankan loyalitas pelanggan. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Perusahaan yang bergerak dibidang jasa keuangan, yaitu perusahaan asuransi di Indonesia terus berkembang. Jumlah penduduk indonesia yang besar menjadikan indonesia sebagai pasar yang sangat menarik untuk pertumbuhan sebuah perusahaan asuransi. Dengan alasan itu juga perusahaan-perusahaan asuransi raksasa dunia masuk ke Indonesia, dan menyebabkan persaingan yang ketat antar perusahaan asuransi tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis strategi marketing communications yang digunakan oleh employee benefits department Manulife Indonesia dalam mempertahankan loyalitas pelanggan. Strategi yang dibuat menggunakan konsep dari perencanaan komunikasi pemasaran yang diperkenalkan oleh Chris Fill, yaitu Marketing Communication Planning Framework (MCPF). Jenis penelitian adalah kualitatif dengan sifat deskriptif. Metode penelitian adalah studi kasus, teknik analisis data menggunakan model interaktif dari Miles dan Huberman. Sedangkan teknik keabsahan datanya adalah teknik triangulasi sumber. Hasil penelitian berdasarkan Marketing Communication Planning Framework dan cara employee benefits department mempertahankan loyalitas pelanggan. Awal perencanaan dimulai dengan pembagian segmentasi pasar yaitu suspect, prospect, hot prospect,dan client untuk menentukan media dan cara berkomunikasi yang tepat sesuai dengan kebutuhan pasar yang berbeda-beda. Strategi promosi menggunakan pull dan push strategy, tetapi lebih fokus pada penggunaan pull strategy berupa event dan below-the-line activities. Upaya mempertahankan loyalitas pelanggan dilakukan menggunakan sistem client centricity, tim quality assurance, client relations, customer service dan sales. Pengukuran tingkat keberhasilan program yang dijalankan adalah menggunakan evaluasi event dan survey kepuasan pelanggan
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Subjects: | 300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction > 302.2 Communication 300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction > 302.24 Content of Communication 600 Technology (Applied Sciences) > 650 Management and Public Relations > 659 Advertising, Marketing and Public Relations |
Divisions: | Faculty of Communication > Strategic Communication |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 26 Jul 2017 04:17 |
Last Modified: | 27 Jan 2023 02:53 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/1434 |
Actions (login required)
View Item |