Chelsea, Sheryn (2020) Perancangan Kampanye Sosial Deteksi Dini Autoimun untuk Remaja Perempuan. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Autoimun adalah suatu keadaan dimana sistem kekebalan tubuh menyerang sel sehat dalam tubuh kita sendiri. Penyakit ini sangat berbahaya dan merupakan kondisi seumur hidup. Belum ada data pasti dari pemerintah mengenai jumlah pengidap autoimun di Indonesia, namun Marisza Cardoba Foundation (lembaga perempuan dan pemerhati autoimun Indonesia) menduga kuat jumlahnya mencapai jutaan orang dan paling sering menyerang wanita usia produktif. Berdasarkan survei dan wawancara yang dilakukan penulis terhadap remaja perempuan, masih banyak yang tidak mengetahui dan menyadari keberadaan penyakit ini. Hal ini dikarenakan gejala penyakit ini sepele dan menyerupai penyakit lainnya. Mereka tidak menganggapnya serius sehingga mengakibatkan keterlambatan dan ketidaktahuan dalam penanganan. Maka dari itu, dibutuhkan suatu solusi untuk meningkatkan awareness akan penyakit ini agar mereka tergerak untuk melakukan deteksi dini. Salah satunya adalah dengan merancang sebuah kampanye sosial. Kampanye ini diharapkan dapat mencegah dan mengurangi risiko seseorang terkena penyakit autoimun.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | autoimun, deteksi dini, kampanye sosial |
Subjects: | 300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction 300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction > 302.14 Social Participation 700 Arts and Recreation > 740 Graphic Arts and Decorative Arts > 741 Drawing and drawings (Incl. cartoons, animations, comics, graphic novels and caricatures) > 741.6 Graphic Design, Illustration |
Divisions: | Faculty of Art & Design > Visual Communication Design |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 04 Dec 2020 19:38 |
Last Modified: | 30 Aug 2023 00:51 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/14477 |
Actions (login required)
View Item |