Tanjaya, William (2020) Pengaruh Social Influence, Performance Expectancy, Effort Expectancy, Facilitating Condition, Perceived Transaction Convenience, Perceived Transaction Speed terhadap Behavioural Intention to Use Mobile Payment OVO. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Pada saat ini perkembangan teknologi dan internet semakin maju dan terus berkembang dari tahun ketahun. Jumlah pengguna smartphone dan internet pun juga semangkin meningkat, sehingga aplikasi � aplikasi pembayaran mobile payment atau pembayaran elektronik pun bermunculan satu per satu. Salah satu aplikasi yang muncul di Indonesia untuk pembayaran mobile payment adalah OVO. Dengan menggunakan pembayaran mobile payment menggunakan OVO penggunanya pun bisa mendapatkan banyak keuntungan seperti mempercepat transaksi, mempermudah pembayaran tanpa menggunakan uang tunai. Namun, aplikasi OVO bukan merupakan satu � satunya aplikasi pembayaran mobile payment di Indonesia. Selain itu dilihat kompetitor pun mereka memiliki keunggulannya masing � masing. Sehingga peneliti ingin meneliti dari persepsi faktor kecepatan dan kenyamanan transaksi di pembayaran elektronik OVO, Oleh karena itu peneliti ingin meneliti untuk mengungkap efek dari perceived transaction convenience (PTC) dan perceived transaction speed (PTS) pada teori penerimaan dan penggunaan teknologi (UTAUT) dalam konteks pembayaran mobile payment pada niat penggunaan dari konsumen. Penelitian ini memiliki 6 hipotesis yang akan diuji, data yang didapat dalam penelitian ini adalah dengan mengumpulkan jawaban responden dengan kuisoner, data dianalisis dengan analisis regresi linear berganda. Dari hasil penelitian ini social influence (SI), performance expectancy (PE), perceived transaction convenience (PTC), perceived transaction speed (PTS) memiliki pengaruh positif terhadap behavioural intention (BI). Sedangkan, effort expectancy (EE) dan facilitating condition (FC) memiliki pengaruh negative terhadap behavioural intention (BI).
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | Unified theory of acceptance and use technology (UTAUT) , mobile payment , social influence , performance expectancy , effort expectancy , facilitating condition , perceived transaction convenience , perceived transaction speed , behavioural intention |
Subjects: | 000 Computer Science, Information and General Works > 000 Computer Science, Knowledge and Systems > 006 Special Computer Methods > 006.7 Multimedia Systems, Blogs, Social Media, Web Application Frameworks 600 Technology (Applied Sciences) > 650 Management and Public Relations > 658 General management (Risk Management, Profit and Loss, Logistics) > 658.8 Mall, Shopping Center, E-Commerce > 658.8342 Consumer Behavior |
Divisions: | Faculty of Business > Management |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 04 Dec 2020 18:34 |
Last Modified: | 01 Jul 2023 07:33 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/14569 |
Actions (login required)
View Item |