Audria Junarso, Jovanka (2020) Implementasi Community Development Sampoerna Entrepreneurship Training Center (SETC) PT HM Sampoerna Tbk untuk Mencapai Sustainability”. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Oleh: Jovanka Audria Junarso Setiap bisnis pasti memiliki dampak, baik itu kepada lingkungan, ekonomi, maupun sosial. Salah satu cara perusahaan menangani dampak sosial adalah melalui tanggung jawab sosial. Di awal abad ke-21, semakin banyak perusahaan yang memposisikan diri mereka sebagai perusahaan yang memiliki tanggung jawab sosial. Tanggung jawab sosial ini diterapkan oleh perusahaan dalam kegiatan yang bernama Corporate Social Responsibility (CSR). Sampoerna sebagai salah satu Perseroan Terbatas Terbuka (Tbk) pun melakukan kegiatan CSR. Salah satu kegiatan CSR yang dilakukan untuk mengelola dampak sosialnya adalah community development bernama Sampoerna Entrepreneurship Training Center (SETC). SETC merupakan pusat pelatihan kewirausahaan terpadu yang dilengkapi dengan fasilitas pendukung pengembangan kewirausahaan. Selain itu, pihak SETC juga memberikan layanan konsultasi dan pendampingan usaha kepada pelaku UKM. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses implementasi community development SETC PT HM Sampoerna Tbk serta dampaknya mencapai sustainability, baik itu pada perusahaan maupun UKM. Penelitian ini menggunakan paradigma post-positivisme. Jenis dan sifat penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan metode studi kasus. Teknik pengumpulan data digunakan dengan data primer melalui wawancara mendalam dengan narasumber kunci dan utama (pihak Sampoerna, UKM penerima manfaat, serta ahli CSR) serta data sekunder melalui studi pustaka. Uji keabsahan data dilakukan melalui triangulasi sumber, serta teknik analisis data dilakukan melalui penjodohan pola. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi SETC sudah memenuhi dua unsur community development (capacity building dan infrastruktur). Dampak positif yang diperoleh perusahaan mencakup social license to operatedan peningkatan relasi dengan UKM. Adapun dampak positif yang diperoleh UKM adalah pengembangan bisnis mereka. Selain itu, masyarakat ring 1 juga dapat memeunuhi kebutuhannya dengan produk-produk UKM binaan SETC.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | CSR, Community Development, PT HM Sampoerna Tbk, SETC, Sustainability |
Subjects: | 300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction > 302.2 Communication |
Divisions: | Faculty of Communication > Strategic Communication |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 04 Dec 2020 16:39 |
Last Modified: | 15 Apr 2023 05:40 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/14728 |
Actions (login required)
View Item |