Stephanie, Stephanie (2019) Perancangan Shot dalam Menggambarkan Konflik pada Animasi 2 Dimensi Berjudul "Berbeda". Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Shot merupakan elemen yang penting dalam film animasi. Shot digunakan untuk memvisualkan cerita dan pesan menjadi sebuah gambar bergerak. Setiap jenis shot memiliki kesan yang berbeda sesuai dengan shot yang digunakan. Shot juga menjadi pengarah bagi penonton untuk memperlihatkan titik fokus objek pada shot. Studi ini dilakukan untuk merencang penerapan shot dalam menggambarkan konflik agar shot tersebut dapat menampilkan pesan yang disampaikan dan memiliki relasi secara emosional dengan penonton dalam animasi pendek berjudul "Berbeda". Perancangan dimulai dengan studi literatur mengenai jenis dan kesan yang diberikan pada shot-shot yang ada, dan juga observasi mengenai konflik antara orang tua dan anak yang nantinya akan berkaitan dengan shot yang digunakan untuk menjelaskan konflik yang dialami melalui perancangan shot. Dalam skripsi ini, penulis mencoba meneliti dan menganalisa bagaiman cara memvisualkan konflik sehingga pesan yang disampaikan sampai kepada penonton melalui jenis-jenis shot yang ada.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | Animasi, Shot, Konflik |
Subjects: | 700 Arts and Recreation > 740 Graphic Arts and Decorative Arts > 741 Drawing and drawings (Incl. cartoons, animations, comics, graphic novels and caricatures) 700 Arts and Recreation > 740 Graphic Arts and Decorative Arts > 741 Drawing and drawings (Incl. cartoons, animations, comics, graphic novels and caricatures) > 741.6 Graphic Design, Illustration 700 Arts and Recreation > 770 Photography, Computer Art, Film, Video > 777 Cinematography (Incl. Animation Film / Movie; Animated cartoons) |
Divisions: | Faculty of Art & Design > Film & Animation |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 04 Dec 2020 13:19 |
Last Modified: | 11 Oct 2023 00:37 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/15026 |
Actions (login required)
View Item |