Anggara, Chrisanty (2021) Pengaruh Electronic Word of Mouth Somethinc Squad di Akun Instagram @Somethincofficial Terhadap Preferensi Penggunaan Brand Somethinc. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi dengan banyaknya interaksi dan komentar di akun Instagram @Somethincofficial. Electronic word of mouth dianggap dapat mempersuasi persepsi pengguna. Melalui postingan konten di Instagram @Somethincofiicial berupa promosi produk, edukasi skincare, review produk mendatangkan banyakanya komentar serta tidak luput dari pujian yang diberikan pada kolom komentar oleh pengguna. Untuk itu, penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh electronic word of mouth terhadap preferensi. Acuan teori yang digunakan yaitu social judgment theory, untuk melihat pertimbangan yang diterima dan dapat merubah persepsi sehingga menimbulkan latitude of acceptance. Didukung dengan konsep electronic word of mouth dan preferensi. Penelitian ini bersifat eksplanatif dengan menggunakan metode survei. Populasi adalah followers akun Instagram @Somethincofficial, sampel diambil dengan purposive sampling sebanyak 300 responden. Data dikumpulkan dengan menyebarkan kuisioner secara online, dianalisis dengan uji regresi linier sederhana. Hasil uji menunjukkan bahwa terdapat pengaruh signifikan variabel electronic word of mouth terhadap preferensi sebesar 15,5%. Electronic word of mouth ini bisa menjadi pertimbangan karena seseorang berdasarkan ego dan melakukan secara kognitif sehingga berujung pada penerimaan (latitude of acceptance). Electronic word of mouth yang terjadi di Instagram @Somethincofficial dipicu oleh konten yang disuguhkan pihak Somethinc. Perbincangan diantara pengguna meningkat karena dipicu user generated content.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | electronic word of mouth, preferensi, media sosial |
Subjects: | 300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction > 302.2 Communication |
Divisions: | Faculty of Communication > Strategic Communication |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 24 Aug 2021 11:19 |
Last Modified: | 15 Apr 2023 02:36 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/17509 |
Actions (login required)
View Item |