Aprilia, Devina (2021) Komparasi Social Media Strategy Wheel dalam Employer Branding: Studi Kasus pada Akun Instagram @LifeatTelkomsel. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Semakin kompetitifnya pergerakan dunia kerja membuat media sosial menjadi lapak baru bagi generasi milenial dan generasi Z untuk mencari informasi terkait perusahaan tujuan tempat bekerja. Hal ini membuat perusahaan perlu mempertimbangkan untuk mulai menampakkan diri di dunia digital untuk branding perusahaannya dengan employer branding. Munculnya akun employer branding di media sosial terutama Instagram menjadikan Social Media Strategy Wheel penting bagi perusahaan untuk mengidentifikasi dan mengomunikasikan pesannya. PT Telekomunikasi Selular atau yang kerap disebut Telkomsel merupakan salah satu perusahaan operator seluler di Indonesia yang telah melakukan program employer branding. Salah satu platform dari program employer branding yaitu Instagram yang berjalan sejak 2020. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenisnya deskriptif. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus terhadap akun Instagram @lifeattelkomsel dengan teknik pengumpulan data wawancara dan dokumen. Sementara itu, pengolahan data dilakukan melalui proses kredibilitas triangulasi, membercheck, dan proses keteguhan (dependability), kemudian dikaitkan dengan konsep terkait untuk ditarik simpulannya. Pada penelitian ini yang coba ditelaah yaitu bagaimana perusahaan menjelaskan secara mendalam mengenai proses employer branding yang ingin disampaikan melalui komparasi social media strategy wheel dan strategi yang digunakan oleh perusahaan. Secara garis besar, hasil penelitian ini menunjukkan perusahaan menggunakan strateginya sendiri dalam pelaksanaan aktivitas media sosialnya yang sejalan dengan social media strategy wheel. Strategi dari PT Telekomunikasi Selular sudah cukup sesuai dengan framework Social Media Strategy Wheel. Meski demikian, ada pula elemen yang belum begitu tampak, yaitu engagement strategy dan communication/content optimization strategy.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | social media strategy wheel, employer branding, media sosial, Instagram |
Subjects: | 300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction > 302.2 Communication |
Divisions: | Faculty of Communication > Strategic Communication |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 24 Aug 2021 11:18 |
Last Modified: | 15 Apr 2023 03:42 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/17753 |
Actions (login required)
View Item |