Silvia, Frelly (2021) Perancangan Buku Ilustrasi mengenai Tata Cara Merangkai Bunga bagi Remaja 17-25 Tahun. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Dengan adanya kebijakan social distancing dan WFH akibat adanya sebuah pandemi, mengakibatkan munculnya beberapa kebijakan yang terjadi salah satunya kita semua khususnya pada remaja diharuskan untuk melakukan kegiatan di rumah saja. Karena keadaan inilah para remaja yang biasanya memiliki kegiatan di luar rumah jadi menghabiskan banyak waktu luang di rumah saja, demi memutus tali penyebaran virus yang tidak kunjung henti. Perasaan cemas dan ketidakpastian selama berada di rumah dapat menjadi salah satu faktor penyebab stres bahkan gejala depresi. Oleh karena itu penulis membuat rancangan sebuah media informasi yang sesuai dan efektif bagi para remaja, mengenai tata cara merangkai bunga guna meningkatkan keterampilan yang dapat dilakukan di waktu luang baik dengan adanya pandemi maupun tidak. Karena selain untuk mengisi kegiatan, merangkai bunga juga dapat menjadi salah satu cara untuk mengurangi rasa stres berlebih. Dalam perancangan media informasi kali ini, penulis menggunakan metode pengumpulan data berupa wawancara dan penyebaran kuesioner, serta menggunakan metode perancangan dengan mengacu pada buku Haslam. Dengan adanya media informasi tersebut diharapkan dapat membantu para remaja yang tertarik terhadap bunga agar mereka dapat meningkatkan keterampilannya dalam merangkai bunga.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | Informasi, merangkai, bunga, buku, Ilustrasi |
Subjects: | 000 Computer Science, Information and General Works > 000 Computer Science, Knowledge and Systems > 002 The book (writing, libraries, and book-related topics) 700 Arts and Recreation > 740 Graphic Arts and Decorative Arts > 741 Drawing and drawings (Incl. cartoons, animations, comics, graphic novels and caricatures) > 741.6 Graphic Design, Illustration |
Divisions: | Faculty of Art & Design > Visual Communication Design |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 17 Oct 2022 01:23 |
Last Modified: | 11 Oct 2023 01:11 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/17969 |
Actions (login required)
View Item |