Marda, Marcella (2021) Perancangan Tata Warna dalam Mengkomunikasikan Emosi Karakter pada Film Animasi 2D "Bekal". Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Warna merupakan hal yang dapat dirasakan dan ditangkap sebagai data visual manusia. Namun warna juga berguna dan memainkan perannya dalam dunia hiburan yang salah satunya ialah animasi dalam mengkomunikasikan emosi yang ada dalam scene. Dengan begitu, penulis meneliti akan bagaimana perancangan tata warna untuk mengkomunikasikan emosi karakter pada film animasi 2D "Bekal". Dalam perancangan ini, penulis menentukan dan memilih scene sesuai dengan emosi takut, sedih, dan senang. Dengan begitu, penulis mengambil scene 14 shot 14 untuk rasa takut, scene 16 shot 3 untuk rasa sedih, dan scene 20 shot 5 untuk rasa senang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah observasi warna yang ada dalam animasi dan menghubungkannya dengan studi literatur berupa teori warna dan emosi. Dalam penelitian ini, hal yang ditelaah ialah hue, saturation, luminance, harmoni warna, psikologi warna, dan emosi. Dari perancangan ini, penulis menemukan warna yang tepat untuk mengkomunikasikan emosi karakter dalam film animasi 2D "Bekal".
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | Tata warna, emosi, pencahayaan |
Subjects: | 700 Arts and Recreation > 740 Graphic Arts and Decorative Arts > 741 Drawing and drawings (Incl. cartoons, animations, comics, graphic novels and caricatures) > 741.6 Graphic Design, Illustration 700 Arts and Recreation > 770 Photography, Computer Art, Film, Video > 777 Cinematography (Incl. Animation Film / Movie; Animated cartoons) |
Divisions: | Faculty of Art & Design > Film & Animation |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 12 Oct 2022 01:33 |
Last Modified: | 03 Oct 2023 05:00 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/20023 |
Actions (login required)
View Item |