Christiani Sudarmadi, Eunike (2016) Pola komunikasi jarak jauh orang tua - anak melalui cmc. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Perkembangan ekonomi Indonesia yang begitu pesat dan tidak tergoyahkan mengharuskan Indonesia memiliki SDM yang berkualitas sehingga membutuhkan generasi muda yang memiliki kualitas yang baik. Salah satunya adalah dengan mengenyam pendidikan di luar negeri, yang ternyata tidak hanya sekedar gengsi melainkan adanya kebutuhan bagi kebanyakan keluarga. Terbukti dengan adanya peningkatan jumlah pelajar Indonesia ke luar negeri. Sehingga timbul suatu situasi dimana anak berada di luar negeri dan orangtua berada di Indonesia. Inilah yang menjadi salah satu aspek utama dalam keunikan pada hubungan keluarga yaitu orangtua dan anak berkomunikasi walaupun terpisah jarak dan waktu. Penelitian ini menggunakan teori Pola Komunikasi Keluarga didukung dengan Konsep CMC, dan komunikasi antar pribadi. Metode yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan mewawancara 6 orang informan terdiri dari 3 ibu dan 3 anak yang melakukan komunikasi jarak jauh melalui CMC, serta melakukan observasi pada media sosial, keadaan ketika wawancara, dan lainnya. Penemuan ini menemukan bahwa pola komunikasi jarak jauh orangtua-anak melalui CMC dapat dibangun melalui pola komunikasi keluarga dan adanya pemanfaatan CMC. Pola komunikasi jarak jauh orangtua-anak melalui CMC memiliki pola yang berbeda-beda sehingga menghasilkan efektivitas yang berbeda pula, tetapi cenderung dinilai kurang karena adanya faktor-faktor yang menghambat tercapainya efektivitas. Sehingga pada dasarnya komunikasi jarak jauh orangtua-anak kurang efektif karena tentunya ada keterbatasan dalam bertemu secara fisik dan adanya perbedaan waktu yang memisahkan.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Subjects: | 300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction 300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction > 302.2 Communication |
Divisions: | Faculty of Communication > Strategic Communication |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 19 Jun 2017 05:14 |
Last Modified: | 24 Oct 2022 09:13 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/246 |
Actions (login required)
View Item |