Studi Etnografi Virtual Tentang Budaya Partisipatif Penggemar Coach Justin di Media Sosial

Syarafy, Zaky (2023) Studi Etnografi Virtual Tentang Budaya Partisipatif Penggemar Coach Justin di Media Sosial. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.

[img]
Preview
PDF
HALAMAN_AWAL.pdf

Download (529kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (210kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
BAB_I.pdf

Download (136kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
BAB_II.pdf

Download (213kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
BAB_III.pdf

Download (153kB) | Preview
[img] PDF
BAB_IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF
BAB_V.pdf

Download (113kB) | Preview
[img] PDF
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (871kB)

Abstract

Era media baru dan meningkatnya penggunaan media sosial telah memicu perubahan dalam berkomunikasi dan berinteraksi, mendorong lahirnya influencer dan komunitas virtual. Coach Justin merupakan influencer sepak bola yang memiliki banyak pengikut di media sosial. Dia dan penggemarnya membentuk komunitas virtual "Domba Coach Justin". Komunitas ini aktif berinteraksi sehingga membentuk budaya partisipatif. Untuk memahami ini lebih dalam, penelitian dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif, metode etnografi virtual, dan paradigma konstruktivis. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi-partisipatif, wawancara, dan dokumentasi. Konsep yang digunakan adalah media sosial, influencer media sosial, komunitas virtual, budaya partisipatif, dan computer mediated communication (CMC) competence. Hasil penelitian menunjukkan penggemar Coach Justin menggunakan empat media sosial, yaitu YouTube, grup Telegram, Twitter, dan TikTok untuk berinteraksi dan berekspresi. Selain itu, Coach Justin dikategorikan sebagai macro-influencer dan expert. Komunitas virtual penggemar Coach Justin didirikan oleh inisiasi anggota, Coach Justin, dan sponsor, bertujuan untuk berdiskusi sepak bola dan mengekspresikan kecintaan kepada Coach Justin. Pola interaksi mereka beragam dan membawa nilai ekonomis. Penggemar Coach Justin memiliki budaya partisipatif berupa afiliasi, ekspresi, pemecahan masalah kolaboratif, dan sirkulasi. Afiliasi terbentuk melalui keanggotaan formal di membership YouTube dan grup Telegram, informal di Twitter dan TikTok, dan luring. Ekspresi dari penggemar meliputi membuat karya kreatif, diskusi daring, dan kegiatan luring. Dari segi pemecahan masalah kolaboratif, Coach Justin dan penggemarnya mengelola kanal YouTube dan grup Telegram. Dalam melakukan sirkulasi, penggemar menggunakan tagar, membagikan berita, dan video Coach Justin ke media sosial. Mereka juga memiliki kompetensi dalam melakukan CMC, yang ditunjukkan dengan melakukan interaksi di berbagai media sosial.

Item Type: Thesis (Bachelor Thesis)
Keywords: Budaya partisipatif, CMC, Influencer, Komunitas Virtual, Media sosial
Subjects: ?? HD30 ??
Divisions: Faculty of Communication > Strategic Communication
SWORD Depositor: Administrator UMN Library
Depositing User: Administrator UMN Library
Date Deposited: 20 Jul 2023 09:54
Last Modified: 20 Jul 2023 10:54
URI: https://kc.umn.ac.id/id/eprint/26343

Actions (login required)

View Item View Item