Proses Produksi Berita Olahraga di Divisi Multimedia di Bola.com

Gani, Cornelia Yurisa Udasena (2018) Proses Produksi Berita Olahraga di Divisi Multimedia di Bola.com. Internship thesis, Universitas Multimedia Nusantara.

[img] Text
FULTEX.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (14MB)

Abstract

Teknologi yang terus berkembang di zaman sekarang membuat media online menjadi pilihan utama publik untuk mendapatkan berita, selain karena penyebaran berita yang cenderung cepat, sifat praktis media online juga menjadi salah satu keunggulan media online dibandingkan media konvensional lainnya. Berita yang disajikan melalui media online juga beragam, bisa berupa foto, video, audio, atau sekadar artikel yang berbentuk tulisan. Bola.com merupakan salah satu media online yang ada di Indonesia. Media ini berdiri sejak 20 April 2015 dan merupakan hasil pengembangan dari kanal sepak bola di Liputan6.com. Segmentasi pembaca dari Bola.com adalah pembaca olahraga, khususnya sepak bola. Dalam melakukan tugas, penulis melalui beberapa tahap sampai video selesai diproduksi dan dipublikasikan di website. Setelah mendapat persetujuan dari mentor tentang bahan video yang boleh diproduksi, penulis kemudian mencari bahan video tersebut serta membuat naskah singkat atau caption untuk melengkapi video sport entertaiment yang dibuat. Setelah proses tersebut selesai barulah video diserahkan kepada mentor untuk kemudian dicek. Jika tidak ada revisi, maka video akan segera diunggah ke website Bola.com. Penulis ditempatkan di divisi multimedia saat melaksanakan praktik kerja magang, dan penulis melaksanakan praktik kerja magang selama 60 hari, dari tanggal 31 Juli hingga 10 November 2017.

Item Type: Thesis (Internship)
Keywords: Bola.com, Media Online, Sport Entertaiment, Feature
Subjects: 000 Computer Science, Information and General Works > 070 News Media, Journalism and Publishing
Divisions: Faculty of Communication > Digital Journalism
Depositing User: Administrator UMN Library
Date Deposited: 31 May 2024 02:34
Last Modified: 31 May 2024 02:34
URI: https://kc.umn.ac.id/id/eprint/30980

Actions (login required)

View Item View Item