Aktivitas Public Relations Perusahaan Konsultan PR Weber Shandwick Indonesia

Laksono, Vania (2018) Aktivitas Public Relations Perusahaan Konsultan PR Weber Shandwick Indonesia. Internship thesis, Universitas Multimedia Nusantara.

[img] Text
FULLTEXT.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (23MB)

Abstract

Seiring dengan berkembangnya teknologi informasi dan komunikasi, berbagai tantangan muncul ditengah masyarakat yang diterpa dengan banyaknya informasi. Salah satunya adalah mengontrol arus informasi di media yang dapat mempengaruhi citra suatu organisasi atau perusahaan. Berakar dari permasalahan tersebut, seiring dengan tingginya kebutuhan perusahaan akan peran seorang Public Relation, di Indonesia mulai banyak bermunculan perusahaan konsultan Public Relations. Weber Shandwick Indonesia merupakan salah satu dari lima besar perusahaan penyedia jasa konsultan Public Relations terbaik di dunia. Perusahaan ini sudah beroperasi di Indonesia sejak 2003. Hal ini membuat penulis memilih melaksanakan kerja magang di Weber Shandwick dari bulan September sampai Januari 2018. Di Weber Shandwick Indonesia, kegiatan yang dilakukan penulis terdiri dari Daily Media Monitoring, Public Relations Planning, Event Management, Media Relations, dan Public Relations Writing. Pengalaman kerja magang penulis selama kurun waktu tiga bulan menunjukkan bahwa aktivitas Public Relations di konsultan Public Relations bersifat sangat dinamis. Hal ini tergantung dari permintaan dan core business setiap klien yang berbeda-beda. Teori-teori yang penulis terima dalam perkuliahan di Universitas Multimedia Nusantara juga dapat diterapkan dan sejalan dengan praktik kinerja konsultan Public Relations.

Item Type: Thesis (Internship)
Keywords: Public Relations, Konsultan Public Relations, Weber Shandwick, Aktivitas Public Relations, Media
Subjects: 600 Technology (Applied Sciences)
600 Technology (Applied Sciences) > 650 Management and Public Relations
600 Technology (Applied Sciences) > 650 Management and Public Relations > 659 Advertising, Marketing and Public Relations
Divisions: Faculty of Communication > Strategic Communication
Depositing User: Administrator UMN Library
Date Deposited: 28 Jun 2024 01:35
Last Modified: 28 Jun 2024 01:35
URI: https://kc.umn.ac.id/id/eprint/31110

Actions (login required)

View Item View Item