Studi tentang Pengaruh Attitude Buying Co-Branded Products terhadap Purchase Intention Gen Z Wanita di Jabodetabek (Kolaborasi pada Produk Kosmetik Dear Me Beauty X KFC)

Jessica, Jessica (2024) Studi tentang Pengaruh Attitude Buying Co-Branded Products terhadap Purchase Intention Gen Z Wanita di Jabodetabek (Kolaborasi pada Produk Kosmetik Dear Me Beauty X KFC). Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.

[img] PDF
HALAMAN_AWAL.pdf

Download (489kB)
[img] PDF
BAB_I.pdf

Download (752kB)
[img] PDF
BAB_II.pdf

Download (260kB)
[img] PDF
BAB_III.pdf

Download (789kB)
[img] PDF
BAB_IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] PDF
BAB_V.pdf

Download (157kB)
[img] PDF
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (249kB)
[img] PDF
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (770kB)

Abstract

Revolusi industri 4.0 telah membawa perubahan signifikan dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk dalam bidang e-commerce. Dalam beberapa tahun terakhir, telah terjadi peningkatan kesadaran masyarakat tentang pentingnya merawat penampilan dan kulit, yang telah mendorong pertumbuhan industri kosmetik. Dear Me Beauty merupakan salah satu brand kecantikan lokal yang memproduksi produk kosmetik dan juga produk skincare dan dikenal sebagai brand kecantikan lokal yang sering melakukan kolaborasi cross-category, meski kolaborasi ini unik dan menarik namun nyatanya minat beli konsumen cenderung rendah. Berdasarkan data yang peneliti temukan, kolaborasi yang paling diminati adalah kolaborasi brand kecantikan dengan influencer. Maka dari itu, peneliti melakukan analisis pada co-branding dengan strategi cross-category melalui brand fit, prior attitude toward the host brand, prior attitude toward the invited brand, attitude toward co-branded, post attitude toward the host brand, dan juga pengaruh variabel tersebut terhadap purchase intention co-branded product serta implikasinya. Peneliti mulai melakukan penelitian pada bulan Februari 2024 di mana penelitian ini menggunakan model deskriptif dengan teknik sampling non-probability (metode jugdmental sampling) dimana kriteria dari responden ditentukan oleh peneliti, sehingga tidak semua responden dapat diambil untuk penelitian. Data diperoleh melalui kuisioner online (Google Form) yang kemudian di olah dengan SPSS, dan juga terdapat sebanyak 8 hipotesis yang diiuji menggunakan metode Structural Model Equation (SEM) dengan ukuran sample minimal 144 responden. Sehingga, hasil dari penelitian ini membuktikan bahwa seluruh variabel, yaitu brand fit, prior attitude toward the host brand, prior attitude toward the invited brand, attitude toward co-branded, post attitude toward the host brand berpengaruh pada purchase intention co-branded products (Dear Me Beauty X KFC). Hasil temuan dari peneliti, berbeda dengan temuan sebelumnya oleh Helmig et al (2007), yang mengatakan bahwa tidak terjadi pengaruh signifikan antara prior attitude toward the host brand dan attitude toward co-branded products. Maka dari itu, untuk meningakatkan niat pembelian produk kolaborasi, maka kedua brand harus gencar dalam melakukan campaign baik secara online maupun offline dan juga menggunakan influencer/artist untuk ikut serta mempromosikan produk.

Item Type: Thesis (Bachelor Thesis)
Keywords: brand fit, prior attitude toward the host brand, prior attitude toward the invited brand, attitude toward co-branded, post attitude toward the host brand, purchase intention.
Subjects: ?? HD28 ??
Divisions: Faculty of Business > Management
SWORD Depositor: Administrator UMN Library
Depositing User: Administrator UMN Library
Date Deposited: 12 Nov 2024 11:15
Last Modified: 12 Nov 2024 11:15
URI: https://kc.umn.ac.id/id/eprint/34621

Actions (login required)

View Item View Item