Ayuningrum, Bernadeta Dyah (2017) Gaya Manajemen Konflik Dan Pola Interaksi Konflik Dalam Komunikasi Organisasi Di Media (Studi Kasus : Produser – Asisten Produksi Dalam Program “Indonesia Bagus” Di Net). Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Text
SKRIPSI.pdf Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (2MB) |
Abstract
Konflik sering ditemukan dalam kehidupan manusia sebagai makhluk sosial, baik konflik antar pribadi maupun kelompok. Setiap konflik yang ada memiliki penyelesaian dengan gaya serta pola interaksi yang berbeda – beda. Konflik juga ditemukan dalam komunikasi di sebuah organisasi atau perusahaan, meski ditemukan tiap perusahaan atau organisasi memiliki gaya manajemen dan pola interaksi konfliknya sendiri. Ada beberapa kategori Gaya Manajemen Konflik menurut Thomas dan Killman (1974), yaitu kompetisi, kolaborasi, kompromi, akomodasi, dan menghindar. Sedangkan Pola Interaksi Konflik dikelompokkan menjadi empat, yaitu win and lose solution, win and win solution, menghindar, dan akomodasi. Dari lima kategori gaya manajemen konflik dan empat kelompok pola interaksi konflik yang ada, peneliti berusaha menemukan kategori serta kelompok mana yang digunakan oleh sebuah organisasi atau perusahaan dalam mengatur konflik. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan perusahaan media NET sebagai subjek penelitian, dimana konsep yang digunakan ialah (1) Komunikasi Organisasi, (2) Konteks Organisasi di Media, (3) Konflik, (4) Gaya Manajemen Konflik, dan (5) Metode Resolusi Konflik – Pola Interaksi Konflik. Jenis pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan hasil data berupa kalimat deskriptif. Data penelitian dikumpulkan oleh peneliti dengan melakukan wawancara semi terstruktur dan menggunakan metode Studi Kasus agar data yang diterima sesuai dengan fenomena. Setelah kemudian keabsahan data peneliti uji kembali melalui triangulasi yaitu menganalisis kebenaran jawaban subjek dengan triangulasi metode dan triangulasi teori. Hasil yang peneliti temukan di lapangan menyatakan bahwa perusahaan media NET menggunakan Gaya Manajemen Konflik Kolaborasi dengan sedikit Kompromi, juga Pola Interaksi Konflik win and win solution.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | Konflik, Manajemen Konflik, NET. |
Subjects: | 000 Computer Science, Information and General Works > 070 News Media, Journalism and Publishing > 070 News, mass media, journalism, and publishing 300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction |
Divisions: | Faculty of Communication > Digital Journalism |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 27 Feb 2019 08:12 |
Last Modified: | 05 Apr 2023 01:38 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/5182 |
Actions (login required)
View Item |