Pengaruh Efektivitas Komunikasi Interpersonal Distributor Pt Bwl Indonesia Terhadap Keputusan Bergabung Menjadi Anggota

Darmawan, Bram Putra (2018) Pengaruh Efektivitas Komunikasi Interpersonal Distributor Pt Bwl Indonesia Terhadap Keputusan Bergabung Menjadi Anggota. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.

[img]
Preview
Text
Skripsi.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Perkembangan bisnis MLM di Indonesia sangat pesat dan menimbulkan beragam bisnis MLM baru di Indonesia. Best World Lifestyle (BWL) adalah salah satu perusahaan MLM yang didirikan 27 tahun yang lalu di Singapura dengan jaringan regional yang mencakup Singapore, Malaysia, Indonesia, Thailand, Hong Kong, Korea, Vietnam, Taiwan, USA dan Filipina. Salah satu faktor yang sangat penting dalam kesuksesan sebuah bisnis MLM adalah kemampuan efektivitas komunikasi distributor yang saat ini telah bergabung untuk mengajak anggota baru sehingga bisnis MLM tersebut semakin berkembang. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah adakah pengaruh dan seberapa kuat pengaruh efektivitas komunikasi interpersonal distributor PT BWL Indonesia terhadap keputusan bergabungnya anggota baru menjadi distributor PT BWL Indonesia. Dalam penelitian ini teori yang digunakan adalah teori Elaboration Likelihood Model (ELM), komunikasi interpersonal, dan keputusan pembelian. Jenis penelitian bersifat eksplanatif dengan pendekatan kuantitatif. Metode penelitian yang digunakan adalah survei. Jumlah sampel sebanyak 100 calon anggota BWL teknik sampling purposive sampling dimana kuesioner untuk penelitian ini disebarkan pada salah satu acara seminar training PT BWL Indonesia. Teknik pengumpulan data melalui kuesioner dan studi pustaka. Data analisis secara kuantitatif dengan alat statistik uji ANOVA, uji koefisien determinasi, dan uji regresi. Hasil Uji ANOVA membuktikan bahwa terdapat pengaruh antara efektivitas komunikasi interpersonal terhadap keputusan bergabung anggota pada PT BWL Indonesia. Uji koefisien determinasi menunjukkan hasil sebesar 32,6%, dan uji regresi menunjukkan hasil yang positif. Maka dapat disimpulkan bahwa efektivitas komunikasi interpersonal distributor PT BWL Indonesia berpengaruh signifikan dan positif terhadap keputusan bergabung calon anggota baru di PT BWL Indonesia.

Item Type: Thesis (Bachelor Thesis)
Keywords: Komunikasi Interpersonal, Elaboration Likelihood Model, Komunikasi Persuasi, Efektivitas Komunikasi, Keputusan Bergabung
Subjects: 300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction > 302.23 Media of Communication, Mass Media
300 Social Sciences > 300 Social sciences, sociology and anthropology > 302 Social interaction, Interpersonal interaction > 302.24 Content of Communication
Divisions: Faculty of Communication > Strategic Communication
Depositing User: Administrator UMN Library
Date Deposited: 04 Jul 2019 08:50
Last Modified: 17 Oct 2022 01:07
URI: https://kc.umn.ac.id/id/eprint/5837

Actions (login required)

View Item View Item