Juwanda, Juwanda (2016) Pengaruh kompetensi, kompleksitas tugas, skeptisisme profesional, independensi, dan akuntabilitas terhadap kualitas audit. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Text
Skripsi Full Juwanda 12130210068.pdf Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (5MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kompetensi, kompleksitas tugas, skeptisisme profesional, independensi dan akuntabilitas terhadap kualitas audit, baik secara parsial maupun secara simultan. Penelitian ini penting karena investor membutuhkan laporan keuangan sebagai bahan pertimbagan, oleh karena itu laporan keuangan harus di audit sesuai dengan SPAP agar terjamin kualitas auditnya. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode survei dengan menyebarkan kuesioner kepada auditor yang bekerja di Kantor Akuntan Publik (KAP). Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Populasi dari penelitian ini adalah auditor yang bekerja di KAP. Sampel dari penelitian ini adalah auditor yang bekerja di KAP di wilayah Jakarta dan Tangerang yang memiliki minimal masa kerja satu tahun di bidang audit. Sebanyak 139 kuesioner didistribusikan untuk penelitian ini, tetapi hanya 134 kuesioner yang kembali dan 133 kuesioner yang diolah dalam penelitian ini menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini adalah (1) kompetensi tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kualitas audit, (2) Kompleksitas tugas tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kualitas audit, (3) Skeptisisme profesional tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kualitas audit, (4) Independensi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kualitas audit, (5) Akuntabilitas tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kualitas audit, (6) kompetensi, kompleksitas tugas, skeptisisme profesional, independensi dan akuntabilitas memiliki pengaruh terhadap kualitas audit secara simultan.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Subjects: | 600 Technology (Applied Sciences) > 650 Management and Public Relations > 657 Accounting 600 Technology (Applied Sciences) > 650 Management and Public Relations > 657 Accounting > 657.45 Auditing |
Divisions: | Faculty of Business > Accounting |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 23 May 2017 06:13 |
Last Modified: | 25 May 2023 07:17 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/61 |
Actions (login required)
View Item |