Anisa, Titis (2014) Analisis pengaruh performance quality terhadap revisit intention dan intention to purchase souvenirs melalui experience quality dan satisfaction: telaah pada visitor saung angklung udjo. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Setiap negara pasti memiliki budaya. Melalui budaya, kita dapat mengetahui secara tidak langsung nilai-nilai yang ditanamkan oleh para leluhur kepada generasi berikutnya. Indonesia memiliki budaya yang sangat beragam. Pada Februari 2014 tercatat bahwa Indonesia memiliki kurang lebih 350 kelompok etnis suku dengan 483 bahasa dan budaya. Dari budaya tersebut, dapat tercipta ekonomi kreatif bagi masyarakat. Melalui budaya tradisional, Indonesia dapat menghasilkan sesuatu sebagai nilai tukar, contohnya dalam pembuatan souvenir. Disamping itu, terdapat berbagai tempat pertunjukan kesenian yang menampilkan ciri khas budaya tradisional Indonesia. Tidak sedikit turis asing pun ikut menikmati pertunjukan budaya yang ditampilkan. Oleh sebab itu, satisfaction dari para visitor sangat diutamakan untuk dapat menimbulkan efek positif, seperti revisit intention. Berdasarkan uraian tersebut, maka peneliti membahas faktor-faktor yang mempengaruhi revisit intention dan intention to purchase souvenirs para visitor di suatu tempat pertunjukan. Faktor tersebut adalah Performance Quality, Experience Quality, Satisfaction terhadap Revisit Intention dan Intention to Purchase Souvenirs pada tempat pertunjukan kesenian tradisional Indonesia yaitu Saung Angklung Udjo.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and General Works > 000 Computer Science, Knowledge and Systems > 004 Computer Science, Data Processing, Hardware > 004.2 Systems Analysis and Design, Information Architecture, Performance Evaluation 600 Technology (Applied Sciences) > 650 Management and Public Relations > 658 General management (Risk Management, Profit and Loss, Logistics) > 658.4 Executive Management > 658.4013 Control and Quality Management |
Divisions: | Faculty of Business > Management |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 10 Jul 2017 08:24 |
Last Modified: | 15 May 2023 03:38 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/672 |
Actions (login required)
View Item |