Safaat, Riski (2015) Rancang bangun gamifikasi piano stairs menggunakan sensor ultrasonik dan teknologi radio frequency identification. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Gamifikasi adalah sebuah upaya untuk mengimplementasikan konsep game yang tepat agar mampu menghadirkan proses yang menyenangkan serta memberikan manfaat yang nyata bagi semua pihak yang terlibat di dalamnya. Piano Stairs adalah salah satu contoh implementasi gamifikasi yang bertujuan untuk mengubah perilaku masyarakat sehingga menjadi lebih baik. Piano Stairs merupakan suatu anak tangga yang didesain secara menarik layaknya alat musik piano, dimana setiap anak tangga berfungsi sebagai kunci nadanya. Tangga akan mengeluarkan nada musik apabila dilintasi manusia. Suara tersebut dapat berbunyi karena di tiap anak tangganya telah terpasang sensor ultrasonik HC-SR04. Arduino Uno digunakan untuk mengontrol proses kerja dari sensor ultrasonik agar dapat bekerja dengan baik. Pada penelitian ini, Piano Stairs yang dibuat masih berbentuk prototipe. Alat ini juga semakin interaktif karena terdapat bermacam-macam jenis pilihan suara, sehingga mahasiswa dapat memilih jenis suara yang diinginkan. Pemilihan suara tersebut dapat dilakukan dengan cara melakukan tapping kartu RFID mahasiswa ke RFID reader.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and General Works > 000 Computer Science, Knowledge and Systems > 004 Computer Science, Data Processing, Hardware 000 Computer Science, Information and General Works > 000 Computer Science, Knowledge and Systems > 004 Computer Science, Data Processing, Hardware > 004.2 Systems Analysis and Design, Information Architecture, Performance Evaluation |
Divisions: | Faculty of Engineering & Informatics > Computer Engineering |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 02 Aug 2017 04:26 |
Last Modified: | 29 Jun 2022 07:26 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/1598 |
Actions (login required)
View Item |