Pola Komunikasi Organisasi pada Hubungan Antar Divisi di PT Pertamina Hulu Indonesia

Kevin, Kevin (2023) Pola Komunikasi Organisasi pada Hubungan Antar Divisi di PT Pertamina Hulu Indonesia. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.

[img]
Preview
PDF
HALAMAN_AWAL.pdf

Download (269kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (151kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
BAB_I.pdf

Download (166kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
BAB_II.pdf

Download (461kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
BAB_III.pdf

Download (175kB) | Preview
[img] PDF
BAB_IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (280kB)
[img]
Preview
PDF
BAB_V.pdf

Download (142kB) | Preview
[img] PDF
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (400kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan fenomena dimana sebuah organisasi perusahaan sangat memerlukan pola komunikasi organisasi yang baik dan terorganisir. Pola komunikasi organisasi di dalam organisasi perusahaan sangat mempengaruhi jalannya pekerjaan di perusahaan. Subjek dari penelitian ini merupakan perusahaan yang memiliki organisasi karyawan dengan beberapa bagian dari atasan dan bawahan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pola komunikasi yang diterapkan oleh PT Pertamina Hulu Indonesia dan mengetahui hubungan antar divisi yang terjalin di dalam PT Pertamina Hulu Indonesia dalam mencapai komunikasi yang efektif. Teori dan konsep pada penelitian ini adalah teori komunikasi organisasi, teori sistem sosial Katz dan Kahn, fungsi komunikasi organisasi, pola komunikasi organisasi, dan jenis - jenis komunikasi organisasi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara. Penelitian ini dilakukan di salah satu perusahaan migas di Indonesia yaitu PT Pertamina Hulu Indonesia. Wawancara dilakukan terhadap tiga key informan yaitu, Manajer, Supervisor, dan Staf di PT Pertamina Hulu Indonesia yang berguna untuk mengetahui pola komunikasi organisasi yang diterapkan dan hubungan yang terjalin antar divisi di dalam perusahaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa PT Pertamina Hulu Indonesia merupakan perusahaan yang menerapkan komunikasi yang lebih fleksibel dan tidak terlalu birokrasi antar divisinya dan sesuai dengan arah dan perkembangan zaman saat ini. Perusahaan juga mengutamakan kenyamanan dan sifat saling menghargai untuk dapat berkomunikasi dengan baik. Pola komunikasi organisasi yang diterapkan dalam perusahaan merupakan komunikasi horizontal dan memiliki bentuk pola komunikasi bintang dan lingkaran dengan komunikasi yang terjalin tidak terlalu birokrasi dan memiliki bentuk komunikasi yang lebih bersifat kekeluargaan dan fleksibel, tetapi dengan bahasa yang formal dan profesional. Seluruh anggota divisi di dalam perusahaan dapat berkomunikasi dengan bebas serta terus menjalankan rapat rutin mingguan. Peneliti berharap untuk kedepannya terdapat penelitian yang membahas topik mengenai politik organisasi, kepemimpinan di dalam organisasi, dan bentuk emosional dalam sebuah organisasi.

Item Type: Thesis (Bachelor Thesis)
Keywords: Komunikasi Organisasi, Pola Komunikasi Organisasi, PT Pertamina Hulu Indonesia
Subjects: ?? HD30 ??
Divisions: Faculty of Communication > Strategic Communication
SWORD Depositor: Administrator UMN Library
Depositing User: Administrator UMN Library
Date Deposited: 05 Jul 2023 09:46
Last Modified: 05 Jul 2023 10:46
URI: https://kc.umn.ac.id/id/eprint/25611

Actions (login required)

View Item View Item