Etika dan Proses Penulisan Teknik Saduran di Electronic Magazine (E-Magazine) Brand Outlet

Isnihijah, Meivi (2016) Etika dan Proses Penulisan Teknik Saduran di Electronic Magazine (E-Magazine) Brand Outlet. Internship thesis, Universitas Multimedia Nusantara.

[img] Text
FULTEX.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (12MB)

Abstract

Jangkauan informasi yang tidak terbatas membuat internet menjadi salah satu sarana utama masyarakat dalam mencari informasi di era modern saat ini. Brand Outlet adalah salah satu dari sekian banyak perusahaan yang merealisasikan kemampuan dari new media tersebut dengan menghadirkan majalah berbasis internet atau disebut dengan electronic magazine (e-magazine). BOMAGZ muncul guna memenuhi kebutuhan audiens akan berita dan informasi terbaru seputar fashion dan lifestyle dengan akses yang mudah dan cepat. Disajikan dengan berita bergaya feature yang ringan dilengkapi paduan gambar, video juga grafis yang dinamis membuat setiap kontennya menjadi menarik. Proses pekerjaan yang penulis lakukan saat melakukan praktik kerja magang di BOMAGZ digambarkan melalui lima lapisan pekerjaan. Pertama penugasan, berupa perintah penulisan artikel dan menyetorkan ide. Kedua pengumpulan bahan, melakukan observasi, wawancara, dan menyadur dokumen publik. Ketiga evaluasi, menentukan data apa saja yang penting dan tidak penting. Keempat penulisan, melakukan proses pembuatan artikel berjenis feature. Kelima penyuntingan, yaitu proses pengeditan oleh Managing Director atau diinstruksikan langsung kepada penulis. Selama melakukan praktik kerja magang di media online BOMAGZ, penulis mendapat banyak pelajaran. Tentang bagaimana untuk berpikir cepat, all side dan out of the box dalam menulis dan memaparkan ide. Belajar dan dilatih untuk mengasah ketajaman dalam mencium berita dan informasi baru yang penting. Mempelajari bagaimana proses dari alur pengerjaan sebuah berita mulai dari mengumpulkan bahan, mengevaluasi, melakukan penulisan, dan penyuntingan. Mendapatkan pengetahuan bahwa media online memiliki ciri berita yang harus selalu paling baru, segar, dan berbeda dari media lain.Juga menjadi terlatih untuk mampu berpikir secara kreatif dan menulis kreatif.

Item Type: Thesis (Internship)
Keywords: media online, feature, BOMAGZ, berita.
Subjects: 000 Computer Science, Information and General Works > 050 Magazines, Journals and Serials
Divisions: Faculty of Communication > Digital Journalism
Depositing User: Administrator UMN Library
Date Deposited: 31 May 2024 01:33
Last Modified: 31 May 2024 01:33
URI: https://kc.umn.ac.id/id/eprint/30966

Actions (login required)

View Item View Item