Manajemen Basis Data Yugabyte Berbasis Cloud-Native pada PT. Infracom Technology

Lim, Virginia (2024) Manajemen Basis Data Yugabyte Berbasis Cloud-Native pada PT. Infracom Technology. MBKM thesis, Universitas Multimedia Nusantara.

[img] PDF
HALAMAN_AWAL.pdf

Download (329kB)
[img] PDF
BAB_I.pdf

Download (313kB)
[img] PDF
BAB_II.pdf

Download (302kB)
[img] PDF
BAB_III.pdf

Download (5MB)
[img] PDF
BAB_IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (130kB)
[img] PDF
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (120kB)
[img] PDF
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
[img] PDF
LEMBAR_PENGESAHAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (51kB)

Abstract

Perkembangan teknologi informasi telah mengubah paradigma bisnis secara global, di mana data menjadi aset yang sangat berharga bagi perusahaan dari berbagai sektor industri. Dalam era digital yang berkembang pesat, kemampuan untuk memahami potensi data dan mengelolanya secara efektif menjadi kunci keberhasilan dalam menghadapi tantangan bisnis modern. Penggunaan teknologi informasi yang semakin meluas tidak hanya terbatas pada individu, tetapi juga pada organisasi dan lembaga, memperkuat efektivitas dan efisiensi dalam berbagai bidang seperti pendidikan, perdagangan, dan bisnis. Dengan adanya kompleksitas dan volume data yang semakin besar, yang memerlukan solusi database yang efektif dan efisien. Untuk itu, PT. Infracom Technology (ICT) memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk memahami lebih dalam tentang teknologi cloud database, khususnya YugabyteDB, melalui program magang sebagai Cloud Native Database Engineer. Hal ini dapat memberikan pemahaman mendalam tentang teknologi cloud database serta keterampilan praktis dalam mengelola database yang didistribusikan secara efektif. Mahasiswa akan dilibatkan dalam berbagai proyek yang mencakup pengaturan dan konfigurasi YugabyteDB, pemecahan masalah, serta optimasi kinerja database. Metode yang digunakan mencakup pembelajaran berbasis proyek (project-based learning) yang melibatkan sesi pelatihan, praktik langsung, dan bimbingan dari para profesional di ICT. Tahapan-tahapan program meliputi orientasi dan pengenalan teknologi, pelatihan intensif mengenai YugabyteDB, implementasi, serta evaluasi dan penyempurnaan. Selama program magang, produk berupa sistem database yang dioptimalkan menggunakan YugabyteDB. tidak hanya memperoleh hard skill seperti penguasaan YugabyteDB, manajemen database, dan kemampuan analisis data real-time, tetapi juga soft skill seperti pemecahan masalah, kerjasama tim, dan komunikasi efektif. Hasil ini diharapkan dapat mempersiapkan mahasiswa untuk menghadapi tantangan dalam industri teknologi informasi yang terus berkembang.

Item Type: Thesis (MBKM)
Keywords: YugabyteDB, Cloud Native Database, Distributed Database Database Engineer
Subjects: ?? T70 ??
Divisions: Faculty of Engineering & Informatics > Information System
SWORD Depositor: Administrator UMN Library
Depositing User: Administrator UMN Library
Date Deposited: 07 Nov 2024 06:44
Last Modified: 07 Nov 2024 06:44
URI: https://kc.umn.ac.id/id/eprint/32600

Actions (login required)

View Item View Item