Susilo, Alvino Owen (2021) Perancangan Teknis Perekaman Dialog untuk Menggambarkan Hubungan Ayah dan Anak Melalui Sound Design dalam Film "PUTRA". Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Hubungan adalah sesuatu yang sangat penting bagi manusia, khususnya hubungan dalam sebuah keluarga. Tanpa hubungan yang baik dan terbuka, keluarga akan dapat mengalami banyak masalah dan terjadi konflik yang membuat suasana tidak nyaman. Ketika konflik sudah mulai terjadi didalam keluarga, pasti mulai banyak perdebatan yang terjadi, baik itu perdebatan untuk hal yang sepele ataupun hal yang besar. Demikian pula ketika hubungan antara ayah dan anak ada keretakan dan tidak harmonis, maka perdebatan antara ayah dan anak tidak bisa dihindari. Dalam film, penggambaran hubungan antara ayah dan anak tidak hanya bisa disampaikan melalui visual saja, namun juga bisa melalui dialog yang dilontarkan oleh masing-masing karakter. Dalam penulisan skripsi ini, penulis sebagai sound designer akan membahas konsep-konsep yang digunakan dalam memanipulasi dialog untuk menggambarkan hubungan antara ayah dan anak. Penulis juga menggunakan equalizer sebagai salah satu cara untuk memanipulasi dialog.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | Sound Design, Dialog, Equalizer |
Subjects: | 700 Arts and Recreation > 740 Graphic Arts and Decorative Arts > 741 Drawing and drawings (Incl. cartoons, animations, comics, graphic novels and caricatures) > 741.6 Graphic Design, Illustration 700 Arts and Recreation > 770 Photography, Computer Art, Film, Video > 770 Photography, Computer Art, Cinematography, Videography, Film, Movie |
Divisions: | Faculty of Art & Design > Film & Animation |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 24 Aug 2021 12:21 |
Last Modified: | 12 Oct 2023 00:06 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/17569 |
Actions (login required)
View Item |