Rifqi Kusuma, Mohamad (2021) Pengaruh Tingkat Pengurangan Waste Warehouse Reduction dan Dampaknya terhadap Warehouse Performance dan Business Performance: Telaah pada PT. Panata Jaya Mandiri. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Pesatnya perkembangan bidang usaha pada era modern saat ini, menyebabkan orang- orang serta para pengusaha menginginkan segala kegiatan bersifat praktis dalam bidang perdagangan. Hal ini membuat para pengusaha menggunakan metode penjualan yang dikenal dengan istilah ekspor impor. Melihat pesatnya pertumbuhan bidang usaha membuat perkembangan industri terus berkembang secara cepat. Hal ini membuat perusahaan untuk terus mempertahankan dan meningkatkan kinerja perusahaannya. PT. Panata Jaya Mandiri merupakan perusahaan yang bergerak di bidang komponen otomotif di Indonesia. PT. Panata Jaya Mandiri selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik untuk para pelanggannya dengan terus meningkatkan performa kinerja di perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh warehouse waste reduction terhadap warehouse operational performance dan business performance. Penelitian kuantitatif ini menggunakan kuesioner manual dengan jumlah responden sebanyak 40 orang. Dalam melakukan pengujian hipotesis dalam penelitian ini digunakan teknik Structural Equation Modeling (SEM) menggunakan software SmartPLS 3.0. Penelitian ini menunjukan bahwa warehouse waste reduction memiliki hubungan signifikan terhadap warehouse operational performance dan business performance.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | Lean Warehouse, Waste, Warehouse, Warehouse Operational Performance, Business Performance |
Subjects: | 300 Social Sciences > 380 Commerce, communications and transportation > 381 Commerce (Trade, Incl. Branding, Marketing and Warehousing) |
Divisions: | Faculty of Business > Management |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 14 Oct 2022 08:42 |
Last Modified: | 28 Jun 2023 05:41 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/17926 |
Actions (login required)
View Item |