Hendratama, Riefky (2016) Pengaruh perceived usefulness, kualitas software, akurasi informasi, ketepatan waktu informasi, dan relevansi informasi terhadap kepuasan pengguna software akuntansi. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Penelitian ini memiliki tujuan untuk menguji dan memberi bukti empiris tentang perceived usefulness, kualitas software, akurasi informasi, ketepatan waktu informasi, dan relevansi informasi terhadap kepuasan pengguna software akuntansi. Objek dalam penelitian ini adalah karyawan perusahaan manufaktur dengan jabatan sebagai staff dan berada pada divisi accounting yang berada di wilayah Jakarta yang menggunakan software akuntansi. Metode dalam penelitian ini adalah casual study, yaitu studi hubungan sebab akibat, dengan menggunakan metode convenience sampling. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer, data dikumpulkan dari kuisioner yang telah dibagikan kepada 100 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas software dan relevansi informasi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna software akuntansi secara parsial, tetapi perceived usefulness, akurasi informasi, dan ketepatan waktu informasi, tidak berpengaruh terhadap kepuasan pengguna software akuntansi secara parsial. Penelitian secara simultan menunjukkan hasil bahwa perceived usefulness, kualitas software, akurasi informasi, ketepatan waktu informasi, dan relevansi informasi secara simultan berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan pengguna software akuntansi.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and General Works > 000 Computer Science, Knowledge and Systems > 005 Computer Programming > 005.5 Application / Software |
Divisions: | Faculty of Business > Accounting |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 23 May 2017 04:38 |
Last Modified: | 28 Mar 2023 01:10 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/57 |
Actions (login required)
View Item |