Bagas Triatmojo, Antonius (2019) Perancangan Signage Taman Bunga Nusantara. Bachelor Thesis thesis, Universitas Multimedia Nusantara.
Abstract
Taman bunga merupakan lahan terbuka hijau dengan ditanami berbagai jenis bunga. Taman Bunga Nusantara merupakan salah satu wisata berbasis agrowisata yang beralamatkan di Jalan Mariwati km 7, Desa Kawungluwuk, Kecamatan Sukaresmi, Cianjur, Jawa Barat. Dibangun sejak tahun 1992 hingga 1995 dan diresmikan langsung oleh Soeharto yang kala itu masih menjabat sebagai presiden RI. Taman Bunga Nusantara menjadi wadah bagi para petani padi yang sekarang telah menjadi petani bunga. Taman Bunga Nusantara menjadi objek wisata seluas 35 hektar, namun signage di kawasan tersebut masih kurang. kurangnya signage di kawasan Taman Bunga Nusantara membuat pengunjung merasa kebingungan menemukan lokasi yang ingin mereka tuju. Saat ini directional sign dan regulatory sign kurang tersebar, kurang informasi pada orientational sign, dan identification sign belum memiliki citra Taman Bunga Nusantara. Berdasarkan pengalaman penulis akan hal diatas menjadi sebuah tantangan bagi penulis untuk melakukan perancangan signage di Taman Bunga Nusantara demi kenyamanan pengunjung yang datang. Penulis menggunakan metode observasi, wawancara ketua Taman Bunga Nusantara, dan kuisioner kepada pengunjung untuk membuktikan bahwa Taman Bunga Nusantara memang membutuhkan signage yang baru.
Item Type: | Thesis (Bachelor Thesis) |
---|---|
Keywords: | Signage, Citra, Petunjuk, Taman Bunga |
Subjects: | 000 Computer Science, Information and General Works > 000 Computer Science, Knowledge and Systems > 004 Computer Science, Data Processing, Hardware > 004.2 Systems Analysis and Design, Information Architecture, Performance Evaluation 700 Arts and Recreation > 740 Graphic Arts and Decorative Arts > 745 Decorative arts > 745.2 Industrial Design 700 Arts and Recreation > 740 Graphic Arts and Decorative Arts > 747 Interior Decoration, Interior Design 900 History and Geography > 910 Geography and Travel > 910 Geography and Travel, Tourism |
Divisions: | Faculty of Art & Design > Visual Communication Design |
SWORD Depositor: | Administrator UMN Library |
Depositing User: | Administrator UMN Library |
Date Deposited: | 04 Dec 2019 02:49 |
Last Modified: | 25 Aug 2023 07:53 |
URI: | https://kc.umn.ac.id/id/eprint/11072 |
Actions (login required)
View Item |